Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Penandatanganan Komitmen Bersama Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Tahun 2025, Kakanwil Hukum Silvester Ajak Kolaborasi Antar Kanwil Kementerian Untuk Perkuat Pelaksanaan Tugas dan Fungsi di NTT

arahan kakanwil kemenkum

Kupang - Kantor Wilayah Kementerian Hukum Nusa Tenggara Timur menggelar kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas dan Perjanjian Kinerja Tahun 2025, di Aula Kanwil, Senin (20/1/2025). Selain Kepala Kantor Wilayah Hukum, Silvester Sili Laba, Kegiatan ini juga turut dihadiri Kepala Divisi Peraturan Perundangan-undangan dan Pembinaan Hukum, Jonson Siagian dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum, Bawono Ika Sutomo bersama Pejabat Administrator dan ASN di lingkungan Kementerian Hukum.

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Nusa Tenggara Timur, Maliki, Plt. Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Nusa Tenggara Timur, Ferdy Maulana dan Perwakilan Kementerian HAM, Mustafa Beleng hadir untuk menyaksikan penandatangan.

Kepala Kantor Wilayah, Silvester Sili Laba mengatakan momen ini merupakan suatu polesan reformasi batin dan komitmen kebersamaan dalam rangka pelaksanaan tugas dan fungsi kita.

"Saya minta teman-teman, tolong jaga nuansa kebatinan ini dalam melaksanakan tugas dan fungsi kita. Apapun polesan ini menjadi goresan bagi kita semua,"ucapnya.

kakanwil ttd

kadiv pp

kadiv yankum

Lebih lanjut, Silvester menjelaskan pentingnya kualitas informasi pelayanan publik yang masih perlu diperhatikan seluruh jajaran Kementerian Hukum. Hal ini menjadi salah satu indikator penting dalam rangka meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.

Adapun poin penekanan ini telah sesuai Permenpan RB Nomor 90 Tahun 2021 yang menyebutkan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) adalah predikat yang diberikan kepada unit/satuan kerja yang telah berhasil melaksanakan reformasi birokrasi dengan sangat baik, dengan telah memenuhi sebagian besar kriteria proses perbaikan pada komponen pengungkit untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih dan akuntabel serta pelayanan publik yang prima.

"Tumbuhkan komitmen kita hari ini. Untuk itu, kita poles hati kita untuk reformasi diri kita dalam rangka untuk meraih WBBM,"tandasnya.

kabid ahu

kabid ki

kabag tu

Silvester menekankan jajaran Kementerian Hukum untuk saling menguatkan antar pegawai dan bersama-sama melangkah dalam menciptakan suasana kerja yang positif dan sehat.

"Kunci paling utama itu saling memahami dalam pelaksanaan tugas. Jangan abaikan tugas sekecil apapun,"ujarnya.

Terakhir, Silvester mengharapkan adanya kebersamaan dan sinergitas seluruh jajarannya bersama tiga kanwil kementerian dalam satu naungan Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi.

"Mari kita sama-sama kolaboratif untuk saling menguatkan dan mengingatkan dalam melanjutkan NTT baik Kementerian Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan supaya tusi di NTT dalam mengemban kebijakan unit eselon I dan Kementerian sesuai visi misi yg kita emban bersama,"tutupnya.

peserta pencanangan

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
NUSA TENGGARA TIMUR
PikPng.com school icon png 2780725   Jalan W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
PikPng.com phone icon png 604605   +6281337026291 (HaloKumham)
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    humaskumhamntt@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUM
NUSA TENGGARA TIMUR


Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkum RI


    instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. W.J. Lalamentik No.98, Kel. Oebobo, Kec. Oebobo, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur
  +6281337026291
PikPng.com email png 581646   kanwilntt@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   humaskumhamntt@gmail.com