Kupang - Kepala Kanwil Kementerian Hukum NTT, Silvester Sili Laba menerima audiensi Pemimpin Cabang BRI Kupang, Rizky Akbar Trilaksono di Ruang Kerja Kakanwil, Jumat (10/1/2024). Silvester yang didampingi Kepala Bagian Umum, Erni Mamo Li dan Kasubbag HRBTI, Dian L.R. Lenggu menyambut hangat kunjungan ini untuk mempererat tali silaturahmi.
“Kami menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk perbankan untuk mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi, serta pelayanan publik kepada masyarakat,” ujarnya.
Menurut Silvester, Himbara (Himpunan Bank Milik Negara) yang salah satu anggotanya adalah Bank BRI juga merupakan mitra strategis pemerintah. Utamanya dalam pembuatan rekening induk satuan kerja terkait pengelolaan keuangan instansi.
Pemimpin Cabang BRI Kupang, Rizky Akbar Trilaksono mengatakan, BRI Kupang selama ini merupakan bank mitra Kanwil Kementerian Hukum NTT (dulu Kanwil Kemenkumham NTT, red). Salah satunya dalam penyaluran gaji pegawai yang dilakukan melalui rekening Bank BRI.
“Kami berharap sinergi ini dapat terus berlanjut kedepannya,” ucapnya. (Humas/rin)